Lintassumbar.co.id – Sebanyak 1.880 dosis vaksin Covid 19 tiba di gudang farmasi dinas kesehatan Pariaman, desa Santok, Rabu, 27/1. Kedatangan vaksin tersebut dikawal ketat oleh Satuan Brimob Polda Sumbar dan Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) Sumbar. Selain itu di lokasi juga dijaga satuan Polres Pariaman.
“Hari ini, kita telah menerima Vaksin Corona Virus Disease (Covid)-19 dari Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Barat, dan mulai besok, kita akan lakukan vaksinasi terhadap tenaga kesehatan (nakes) yang ada di Kota Pariaman,” ujar Walikota Pariaman Genius Umar.
Genius menambahkan vaksin tersbeut direncanakan untuk dua kali dosis vaksinasi tenaga kesehatan (nakes) di Kota Pariaman.
“Kita targetkan pada tanggal 25 Februari 202, vaksinisasi untuk seluruh nakes dapat selesai dilaksanakan,” ungkapnya.
“Setelah tenaga nakes, maka akan dilanjutkan untuk pejabat pemerintahan, mulai dari kepala daerah, Forkopimda, tokoh masyarakat dan yang bergerak di bidang pelayanan publik, serta yang terakhir adalah masyarakat,” pungkasnya. (Tim)
Komentar