Padang – Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur nomor urut 1, Mahyeldi-Vasko, dipastikan unggul telak dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gubernur Sumatera Barat 2024. Hasil penghitungan suara internal tim pemenangan menunjukkan bahwa pasangan ini berhasil menguasai hampir seluruh wilayah Sumatera Barat.
Dari total 179 kecamatan yang ada di Sumatera Barat, Mahyeldi-Vasko menguasai 178 kecamatan, hanya kalah di Kecamatan Lengayang. Sekretaris Tim Pemenangan Mahyeldi-Vasko, Rahmat Saleh, menyebutkan bahwa berdasarkan data terakhir yang dihimpun hingga Rabu (27/11/2024) pukul 23.00 WIB, persentase suara yang telah masuk mencapai 97,71%.
“Alhamdulillah, hingga malam tadi data dari 10.815 TPS sudah masuk, hanya sekitar 40 TPS, termasuk di Mentawai, yang masih belum tersampaikan,” ungkap Rahmat dalam konferensi pers di Posko Pemenangan Mahyeldi-Vasko, Kamis (29/11/2024).
Hasil tabulasi internal tim pemenangan menunjukkan bahwa pasangan Mahyeldi-Vasko meraih 77,15% suara, setara dengan 1.754.310 pemilih, dari total suara sah sebanyak 2.342.853. Namun, tingkat partisipasi pemilih tercatat hanya 57,10% dari total Daftar Pemilih Tetap (DPT) yang mencapai 4.103.406 orang.
Rahmat Saleh juga menyampaikan bahwa Bukittinggi menjadi daerah dengan perolehan suara tertinggi untuk pasangan Mahyeldi-Vasko, yakni 89,46%, sementara Kabupaten Mentawai mencatatkan suara terendah meski Mahyeldi-Vasko tetap unggul dengan 67,91%. “Ini adalah hasil tabulasi internal kami. Untuk hasil final, kami akan menunggu penetapan resmi dari KPU,” tambah Rahmat.
Calon Gubernur Mahyeldi juga menyampaikan rasa terima kasih kepada masyarakat Sumatera Barat yang telah berpartisipasi dalam Pilkada, meskipun tingkat partisipasi pemilih menjadi catatan evaluasi ke depan. “Terima kasih kepada masyarakat yang telah memberikan hak suaranya. Kebersamaan selama kampanye hingga pencoblosan diharapkan terus terjalin demi kemajuan Sumbar,” ujar Mahyeldi.
Selain itu, Mahyeldi juga memberikan penghormatan kepada pasangan rival nomor urut 02, Epyardi-Ekos, yang turut serta dalam Pilkada Gubernur Sumbar 2024.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada pasangan Epyardi-Ekos. Tanpa mereka, Pilkada ini tidak akan berlangsung. Jika ada tindakan kami yang kurang berkenan, kami mohon maaf sebesar-besarnya,” tutup Mahyeldi.
Menunggu Penetapan KPU
Meskipun hasil penghitungan suara internal menunjukkan kemenangan yang signifikan, Mahyeldi-Vasko tetap menunggu penetapan resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sumatera Barat. Proses verifikasi dan penetapan hasil Pilkada ini diperkirakan akan dilakukan dalam waktu dekat.
Dengan kemenangan ini, Mahyeldi-Vasko berharap dapat melanjutkan berbagai program pembangunan yang telah mereka canangkan selama masa kampanye.(***)