Lintassumbar.id – Nama Nasrul Abit dan Indra Catri diapungkan kader Gerindra untuk diusung sebagai pasangan calon gubernur dan wakil gubernur pada Pilkada Sumbar mendatang.
Itu terlihat setelah para kader menyampaikan aspirasi mereka saat Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) partai Gerindra Sumbar, yang dihadiri Sekjen Gerindra Ahmad Muzani di Padang, Sabtu, (15/2).
Nasrul Abit yang saat ini menjabat sebagai Wakil Gubernur Sumbar mengaku belum dapat memastikan hal tersebut. Menurutnya itu kewenangan partai untuk menentukan.
“Kalau kapasitas, apakah beliau (Indra Catri) akan mendampingi saya, saya tidak berani jawab. Itu ketua DPD dan Sekjen Gerindra yang bisa jawab, soal wakil saya serahkan ke mereka,” ujarnya.
Nasrul Abit memastikan akan mengikuti apapun keputusan partai nantinya, termasuk soal siapa pendampingnya.
Seperti diketahui hingga saat ini partai Gerindra belum menetapkan nama-nama calon gubernur dan wakil gubernur yang akan bertarung pada Pilkada mendatang.
Namun dari sejumlah nama yang sudah mendaftar, nama Nasrul Abit dan Indra Catri menjadi dua nama yang banyak diinginkan oleh kader partai sebagai pasangan calon untuk diusung Gerindra.
Saat ditanya tentang namanya yang mencuat menjadi salah satu calon wakil gubernur mendampingi Nasrul Abit, Indra Catri menyerahkan sepenuhnya kepada Partai Gerindra untuk memutuskan.
“Kalau soal keyakinan saya yakin, kalau tidak yakin mana mungkin saya maju. Bisa jadi dampingi pak Nasrul Abit, bisa jadi tidak yang penting kita usaha,” ujar Indra Catri yang juga hadir dalam HUT partai Gerindra kemarin.
Selain mengundang Indra Catri, Gerindra juga mengundang calon gubernur Sumbar Mulyadi pada perayaan HUT Gerindra kemarin. Hal ini lantas menimbulkan spekulasi jika Gerindra dan Demokrat akan berkoalisi mengusung Mulyadi dan Nasrul Abit. (Jamal)
Komentar