Pariaman – Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto menghadiri puncak peringatan Hari Nusantara (Harnus) di Pantai Gandoriah, Pariaman, Sabtu, (14/12).
Hari Nusantara 2019 mengangkat tema Nusantara ku berdaulat, Indonesia ku Maju.
Airlanggar Hartarto dalam pidatonya mengatakan laut adalah masa depan Indonesia. Laut sebagai jati diri bangsa dan pemersatu bangsa.
Peringatan Hari Nusantara diharapkan dapat meningkatkan dan memperkuat wawasan masyarakat terhadap laut dan nusantara.
Airlangga mengatakan kota Pariaman dipilih menjadi tuan rumah Hari Nusantara karena memiliki keindahan pantai dan sejarah perjuangan sebagai daerah pelabuhan di masa lampau.
“Momentum Hari Nusantara diharapkan dapat menambah daya tarik pariwisata Pariaman dan mengembangkan potensi ekonomi dan kelautan Pariaman.
Walikota Pariaman, Genius Umar, dalam sambutannya mengatakan kota Pariaman sangat beruntung dipilih sebagai tuan rumah Hari Nusantara. Dengan adanya Hari Nusantara di Pariaman, maka telah meningkatkan perekonomian masyarakat.
“Dalam sehari ada kunjungan 10 ribu wisatawan ke kota Pariaman, berarti dalam sepekan pelaksanaan Harnus telah mendatangkan 70 ribu pengunjung ke pantai Gandoriah,” ujarnya.
Genius berharap dengan adanya Harnus ini diharapkan kota Pariaman menjadi perhatian pemerintah pusat untuk membangun kota Pariaman lebih cepat.
Lebih jauh Genius mengatakan masa depan Pariaman ada di laut. Karena laut punya potensi besar dengan keberadaan ikan, mineral dan pariwisata. Namun pemanfaatannya belum maksimal.
“Pariaman belum punya dermaga, padahal kita mengolah wisata pantai, wisata laut. Pariaman tidak punya uang, tentu kita butuh bantuan dari pemerintah pusat,” ujar Genius. (Fadhil)
Komentar