Petugas sedang melakukan evakuasi terhadap 2 orang petani yang tersambar petir di Solok Rabu, 24/10. (Poto: M. Ilham) |
Solok – Dua orang petani tewas disambar petir di Lubuk Sikarah, Solok Rabu 24/10 sekitar pukul 14.00 WIB. Kedua korban tersebut tewas saat sedang menanam padi di sawah dengan kondisi cuaca hujan lebat.
Usai tersambar petir, satu orang korban atas nama Kartini(49) warga Kelurahan XI Korong langsung meninggal di tempat.
Sementara korban lainnya adalah Baiti (70) merupakan warga Kelurahan KTK dalam kondisi kritis saat dievakuasi warga bersama PMI, BPBD dan regu pemadam kebakaran Kota Solok dan langsung dilarikan ke rumah sakit.
Dari keterangan warga di lokasi kejadian, dua wanita tersebut sebelum kejadian sedang bekerja menanam padi di area persawahan tersebut. Saat hujan makin lebat, keduanya berhenti bekerja dan mencari tempat berteduh. Namun malang, tiba tiba dua wanita tersebut disambar petir.
“Sebelum kejadian mereka sedang bertanam padi disawah, karena hujan lebat mereka berupaya mencari tempat berteduh, namun dalam perjalanan mereka disambar petir”, ujar salah seorang warga yang tidak mau disebut namanya. (M.Ilham)
Komentar