Perampok MR, digiring polisi usai dihakimi massa di Pasar Solok Jumat (12/10). |
Solok – Perampok bersenpi babak belur dihajar massa setelah berhasil ditangkap warga. Sebelumnya sempat terjadi aksi kejar-kejaran dengan warga karena pelaku berupaya melarikan diri. Pelaku berinisial MR yang merupakan warga Jambi diketahui berniat melakukan aksi perampokan terhadap seorang sales plastik, Rajab, di Pasar Raya Solok, Kamis sore (11/10) sekitar pukul 16.30 WIB.
Aksi penangkapan perampok bersenpi yang menggegerkan Pasar Raya tersebut berlangsung dramatis.
Hendra, limas setempat yang berada di lokasi saat detik-detik penangkapan menuturkan pelarian perampok bersenpi sempat membuat warga ketakutan hingga berhamburan keluar rumah karena ketakutan.
“Warga sempat kaget dan ketakutan karena pelaku menggunakan senjata”, ujarnya.
Lanjutnya, saat perampok berhasil ditangkap, amukan kemarahan warga tak terbendung. Pukulan dan tendangan dari warga melayang ke tubuh pelaku. Namun beruntung tidak lama berselang petugas kepolisian dari jajaran Polres Solok Kota datang ke lokasi dan mengamankan pelaku.
Kapolres Solok Kota AKBP Doni Setiawan di Mapolres setempat mengatakan rekan perampok yang diduga menjadi otak perampokan terhadap sales plastik telah teridentifikasi dan dalam pengejaran jajarannya.
Sebelumnya aksi perampok bersenpi gagal dilakukan perampok bersenpi terhadap korbannya Rajab,(51) sales plastik warga Lubuk Lintah Kuranji Padang. Saat kejadian ia berada di sebuah toko plastik di Pasar Raya Solok. Namun tiba tiba seseorang datang dan berusaha merenggut tas korban. Beruntung tas yang berisi uang ratusan juta rupiah yang menjadi target pelaku tersebut berhasil dipertahankannya, dan aksi perampokpun diketahui warga.(M.Ilham)
Komentar